Orange Link

 

 

Situs Tim LI

 

 

 

Situs Fans LI

 

 

 

 

Email to :

The Jak Online Webmaster

 

 

 

 

 

 


Rabu, 21 Maret 2001

Sutiyoso harapkan
Persija tampil dengan kekuatan penuh di Ligina VII

The JakOnline - Gubernur DKI Jaya, Sutiyoso yang juga pembina tim Persija menghimbau, agar anak asuhnya diberi dispensasi memperkuat klub-nya selama Ligina VII, meski sudah ada 4 pemain dipanggil masuk tim nasional PSSI.

Pemain Persija, katanya, tentunya dapat keluar masuk Pelatnas PPD, karena letak penempaan timnas PSSI tak jauh dengan markas dari Persija. Dengan begitu, PSSI hendaknya memberikan peluang bagi keempat pemain yang dipanggil untuk terus memperkuat tim "Macan Kemayoran".

Ketika ditanya bahwa pemanggilan keempat pemain Persija itu adalah untuk kepentingan nasional untuk persiapan PPD, Sutiyoso mengatakan, sudah tahu, untuk itu dia meminta pada jajaran pengurus PSSI agar mengerti akan penampilan pemain di Persija yang sifatnya profesional dengan bayaran cukup tinggi.

Sebagai pemain profesional, sudah seharusnya para pemain itu membela Persija agar dapat mengembalikan sukses yang pernah diraih seniornya ketika berjaya di tahun 1970 lalu.

Untuk itu, dia mengharapkan agar para pemain mempunyai komitmen dan semangat juang yang sama untuk membawa nama harum ibukota negera dipercaturan sepakbola nasional.

"Meski para pemain itu berasal dari berbagai daerah, namun pada intinya satu yakni cinta dan dapat membawa nama baik Jakarta. Seperti saya, meski berasal dari Semarang, namun tetap cinta dan mengharapkan Jakarta menjadi barometer sepakbola nasional,"tegasnya.

Selain menghimbau pada para pemain, Sutiyoso juga meminta agar pendukung Persija memberikan dukungan yang baik dan tak selalu melakukan keonaran lagi ditengah lapangan.

Karena kemajuan pemain nasional itu tak terlepas dengan dukungan penonton yang sportif serta para pengurus yang mengerti akan dunia sepakbola. "Usahakan dalam pertandingan Ligina tak terjadi kasus suap yang dapat merusak pemain. Hal itu saya harapkan dibuang jauh-jauh oleh para pengurus klub dan pihak-pihak yang menginginkan dunia sepakbola Indonesia menuju perkemangan yang pesat,"tegasnya.

Sutiyoso mengatakan, setelah Persija ditangani Sofyan Hadi dapat memenuhi harapan masyarakat Jakarta yakni meraih juara, minimal masuk final Ligina VII. Dengan begitu, tak menutup kemungkinan kemajuan dunia sepakbola di Ibukota akan kembali seperti tahun-tahun sebelumnya.

Menyinggung soal bonus yang akan diberikan pada pemain, Sutiyoso mengatakan, bonus itu tentunya sudah dipersiapkan. Apalagi mereka dapat maju di delapan besar, semifinal dan final, tentunya ada perhitungan tersendiri yang menyangkut bonus pemain yang sudah mengarah ke profesional.

(Satusport.com)


 

 

This Site is viewed and heard sound by Internet Explorer 4.01 or Later

Property of The Jak Online -  Copyright by Aldi

Last Updated 05/03/2001 14:48:16

ŠThe Jakmania Online 2001 - All right reserved